Jangan Terlewat! Ada Mudik Gratis 2017 Pakai Kapal Laut dari Kemenhub

Jangan Terlewat! Ada Mudik Gratis 2017 Pakai Kapal Laut dari Kemenhub – Setelah membuka pendaftaran angkut motor gratis untuk Mudik 2017, kini Kemenhub berencana akan menggelar mudik gratis 2017 menggunakan kapal laut.

A Tonny Budiono mengatakan kalau program ini untuk membantu para pengguna motor yang ingin mudik ke kampung halamannya, sehingga potensi kecelakaan lalu lintas khususnya di jalur pantai utara (pantura) bisa dikurangi.

Ada 3 unit kapal yang disediakan Kemenhub untuk mudik gratis 2017, kapal kapal tersebut melayani rute Tanjung Priok-Jakarta menuju Tanjung Emas-Semarang.

Satu unit kapal berkapasitas 1.000 sepeda motor dan 2.000 penumpang dan dua unit kapal berkapasitas 500 sepeda motor dan 1.000 penumpang.

Untuk keberangkatan atau arus mudik dari Pelabuhan Tanjung Priok, sebanyak enam pelayaran dimulai 16 Juni 2017 hingga 23 Juni 2017. Sedangkan untuk arus balik dari Pelabuhan Tanjung Emas mulai 27 Juni 2017 - 4 Juli 2017.

Tonny menyebutkan, saat ini tengah dilakukan proses pelelangan kapal yang akan mengangkut penyelenggaraan angkutan pengguna sepeda motor gratis.

Untuk informasi mudik gratis sepeda motor dengan kapal laut 2017, masyarakat dapat menghubungi layanan media sosial milik Ditjen Hubla Kemenhub seperti: facebook Ditjen Perhubungan Laut, twitter @djplkemenhub151, Instagram @djplkemenhub151, portal hubla.dephub.go.id, dan contact center Kemenhub di 151.


Mudik Gratis 2017 Pakai Kapal Laut dari Kemenhub


Mudik Gratis 2017 Pakai Kapal Laut dari Kemenhub

Posting Komentar untuk "Jangan Terlewat! Ada Mudik Gratis 2017 Pakai Kapal Laut dari Kemenhub"