Inilah Titik Rawan Macet Saat Mudik Lebaran 2017

Inilah Titik Rawan Macet Saat Mudik Lebaran 2017- Mudik Lebaran 2017 menjadi tantangan tersendiri buat Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), pasalnya kejadian Brexit pada mudik tahun lalu cukup menyita perhatian masyarakat Indonesia.

Agar tragedi Brexit tidak terjadi lagi, sejumlah rencana dan persiapan sudah dibuat oleh Kementerian PUPR. Khususnya terjadap titik titik yang mejadi biang kemacetan saat mudik nanti.

’’Kita siapkan exit-exit yang lebih banyak. Rencananya kami akan membuka semua exit ke jalan nasional,’’ kata Direktur Bina Marga Arie Setiadi Moerwanto.

Arie menjelaskan, nantinya exit ke Prupuk dan Purwokerto harus fungsional agar kendaraan tidak menumpuk semua di utara. ’’Dengan adanya exit ini, kita bagi agar tidak menumpuk di utara. Untuk di gerbang exit nanti, kita batasi antreannya supaya tidak terlalu panjang. Maksimal dua kilometer. Sisanya dialihkan,’’ ungkapnya.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menambahkan, kemacetan saat mudik 2017 nanti berpeluang besar terjadi pada beberapa ruas, baik itu di jalan tol maupun di ruas jalan nasional dan provinsi.

Titik Rawan Macet Saat Mudik Lebaran 2017


Untuk di jalan tol, titik kemacetan di jalan tol diprediksikan terjadi pada 9 ruas diantaranya Tangerang-Merak, Jakarta-Tangerang, Jakarta-Cikampek, Cikampek-Palimanan, Palimanan-Kanci, Kanci-Pejagan, Pejagan-Pemalang, Cileunyi dan Jagorawi. Dari sekian banyak titik yang menjadi perhatian adalah Brexit karena tahun lalu kepadatan terjadi di arus tol tersebut.

Sementara untuk ruas jalan nasional dan provinsi. Dua titik rawan jalur Pantura berada di Cimohong dan Bulakamba.

Selanjutnya di jalur tengah, berada di Ketanggungan dan Pejagan. Dua titik rawan terakhir di jalur selatan di wilayah Bumiayu dan Tonjong.

"Untuk empat titik rawan kecelakaan di jalur tengah dan selatan merupakan jalan menuju Purwokerto-Yogyakarta dari arah Jakarta atau sebaliknya," kata Kasatlantas Polres Brebes AKP Arfan Zulkhan.

Posting Komentar untuk "Inilah Titik Rawan Macet Saat Mudik Lebaran 2017"