Mau Keliling Jakarta Gratis ? Naik Bus Wisata Aja, Ini Tipsnya

Tips Keliling Jakarta Menggunakan Bus Wisata - Bus Wisata Jakarta atau Bus Jakarta Explorer adalah bus tingkat gratis yang dikelola oleh PT Transportasi Jakarta dan dapat digunakan secara gratis oleh seluruh warga di ibu kota, ini salah satu cara travelling hemat.

Hingga Maret 2021, sudah ada 22 bus tingkat yang siap melayani masyarakat yang ingin keliling Jakarta.

Tak hanya  warga DKI Jakarta, para wisatawan dari daerah lain pun dapat menggunakan Bus Wisata Jakarta untuk berkeliling ke tujuh rute berbeda dengan tema wisata yang bervariasi.

Bus Wisata Jakarta dipastikan beroperasi menelusuri ikon dan landmark yang ada di kota Jakarta.

Namun sebelum naik Bus Wisata Jakarta, ada beberapa hal yang perlu diketahui oleh calon penumpang agar mempermudah serta memberikan kenyamanan selama perjalanan berkeliling.

 

Tips Keliling Jakarta Menggunakan Bus Wisata

Tips Keliling Jakarta Menggunakan Bus Wisata

 

Naik dari halte pertama

Agar perjalanan semakin berkesan, baiknya datang ke halte paling awal atau paling ujung, seperti halte Juanda Istiqlal untuk BW2 dan IRTI Monas untuk BW4. Masukan ini berguna bagi calon penumpang agar mendapatkan tempat duduk.

 

Makan atau minum terlebih dahulu

Aturan bus wisata sama dengan bus Transjakarta, yakni dilarang makan dan minum di dalam kendaraan. Estimasi durasinya perjalanan satu rute mencapai 1 jam, bila naik dari halte awal hingga ujung (akhir). Makan dan minum terlebih dahulu bisa mengantisipasi rasa haus maupun lapar selama perjalanan.

 

Cari kursi paling depan

Guna mendapat pemandangan menarik, spot yang direkomendasikan adalah kursi paling depan, di lantai atas.  Alasannya, penumpang dapat melihat suasana Jakarta secara langsung tanpa ada halangan penglihatan. Tempat ini menjadi favorit untuk melakukan pengambilan gambar atau hanya sekedar menikmati kota.

 

Pahami rute dan waktunya

Sebelum naik, disarankan mengecek rute dan waktu perjalanan dari tiap bus wisata, supaya dapat menentukan dari halte mana ingin berangkat dan turun.

Cek juga jadwal KRL jika anda ingin melanjutkan travelling anda ke sejumlah spot menrik di Jakarta.

Adapun pembagian rutenya adalah sebagai berikut: 

- BW2 Jakarta Baru:

Juanda Masjid Istiqlal - Monas 1 - Monas 2 - Monas 3 - IRTI Monas - Sarinah 1 - Wisma Nusantara - Plaza Indonesia - Sarinah 2 - Museum Nasional - Pecenongan -Juanda Masjid Istiqlal.

Estimasi waktu perjalanan dalam satu putaran adalah 45 menit jika tidak macet.

- BW4 Pencakar Langit:

IRTI Monas - Sarinah 1 - Wisma Nusantara - Bumi Putera - Karet 1 -Bendungan Hilir 1 - Gelora Bung Karno 1- Bundaran Senayan 1- FX Sudirman - Gelora Bung Karno 2 - Bendungan Hilir 2 - Karet 2 - Menara Astra - Dukuh Atas 2 - Tosari - Plaza Indonesia - Sarinah 2 - Museum Nasional - Monas 2 - Monas 3 - IRTI Monas.

Estimasi waktu perjalanan dalam satu putarannya selama 1 jam bila lancar.

 

Tidak berdiri selama perjalanan

Bagi orangtua yang membawa anak-anak, untuk selalu memperhatikan mereka agar tidak berdiri maupun berlarian sepanjang perjalanan. Alasannya, berbahaya bagi diri sendiri dan orang lain bila bus mengerem mendadak atau berhenti.

 

Memakai masker di dalam bus

Pemerintah memberikan kelonggaran protokol kesehatan, yakni masker boleh dilepas hanya saat berada di ruang terbuka. Sehingga pemberlakukan wajib masker di dalam transportasi publik tetap ada. Biasanya sebelum naik akan ada pengecekan aplikasi PeduliLindungi dimana yang boleh masuk harus sudah vaksin dua dosis.

 

Membawa kartu uang elektronik

Sekarang, penumpang yang ingin mencoba bus wisata dapat langsung naik setelah diberikan tiket gratis oleh kondektur. Namun, biasanya sistem Bus Wisata Jakarta mewajibkan penumpang untuk tap-in dan tap-out menggunakan e-Money. Maka sebaiknya calon penumpang tetap membawa kartu yang dimiliki, sebagai antisipasi jika sistem lama sudah kembali diberlakukan.

 

Demikian artikel terkait saran sebelum menaiki Bus Wisata Jakarta, semoga memberikan informasi yang bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Mau Keliling Jakarta Gratis ? Naik Bus Wisata Aja, Ini Tipsnya"