Versi Penumpang, Begini Biar Nyaman Naik Kereta Saat Pandemi

Tips Agar Nyaman Naik KA Jarak Jauh Saat PPKM Mikro versi Penumpang – Pandemi Covid-19 masih belum berakhir, pemerintah terus mengingatkan masyarakat agar selalu melakukan protokol kesehatan, terutama bagi masyarakat yang mau bepergian jauh menggunakan kereta api. Ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan pengguna kereta api.

 

Hal ini sesuai dengan Surat Edaran (SE) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Nomor SE 27 Tahun 2021 tentang Petunjuk Pelaksanaan Orang dengan Transportasi Perkeretaapian di Masa Pandemi Covid-19.

 

Semua aturan di dalamnya juga berlaku pada penerapan PPKM Mikro yang saat ini kembali diperpanjang.

 

Lalu bagaimana caranya agar bepergian menggunaka kereta api terasa nyaman meskipun aturan PPKM Mikro masih diberlakukan. Berikut kumpulan tipsnya biar aman dari Covid-19 sekaligus nyaman.

 

Tips Naik Kereta Jarak Jauh Saat PPKM Mikro

Tips Naik Kereta Jarak Jauh Saat PPKM Mikro

 

Kenyangin dulu sebelum berangkat

 

Sebelum berangkat, ada baiknya anda makan berat terlebih dahulu, yang sekiranya bisa menahan lapar dapat waktu yang lama. Hal ini untuk menjaga anda dari membuka masker dalam waktu lama saat di dalam kereta.

 

Seperti anda ketahui, membuka masker di dalam kereta diperbolehkan saat waktu tertentu saja, salah satunya makan.

 

 

Jangan lakukan GeNose di waktu mepet

 

Di antara jenis test Covid-19 di stasiun, GeNose masih menjadi pilihan banyak pengguna kereta api. Hal ini dikarenakan harganya yang relatif lebih murah.

 

Oleh karena itu anda harus perhatikan kapan waktu ambil test GeNose nya, sebab loket test GeNose di stasiun tidak 24 jam buka.

 

Jika jadwal keberangkatan kereta anda pukul 08.00 WIB, test GeNose sebaiknya dilakukan sehari sebelumnya, sebab layanan GeNose belum buka sebelum jam 08.00 WIB.

 

Untuk diketahui, layanan GeNose di stasiun biasanya tutup pukul 19.00 WIB, sementara untuk pendaftaran sudah tutup pada sekitar pukul 17.20 WIB.

 

 

Berkas disiapkan jauh hari

 

Selama pandemi ini, untuk bisa menggunakan KA jarak jauh anda harus siapkan beberapa berkas tambahan salah satunya hasil negatif tes Covid-19. Siapkan berkas tersebut dua hari sebelum keberangkatan.

 

 

Rencanakan waktu kedatangan di stasiun dengan matang

 

Pastikan anda sudah mempertimbangkan waktu kedatangan anda ke stasiun. Ini terkait jadwal layanan dan lamanya proses tes GeNose. Selain itu, jumlah antrean penumpang yang ada di sekitar stasiun juga perlu anda pertimbangkan.

 

Mayoritas penumpang yang sudah sering menggunakan KA jarak jauh selama pendemi ini, lebih memilih datang 1 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta. Mungkin hal tersebut bisa anda pertimbangkan.

 

 

Beli tiket via online

 

Beli tiket kereta melalui online membuat anda lebih leluasa memilih tempat duduk. Pilih tempat duduk yang samping sampingnya kosong.

 

 

Pilih gerbong yang kosong

 

Selain posisi tempat duduk di kereta, jika memungkinkan sebaiknya anda pilih tempat duduk di gerbong yang masih kosong. Ini untuk memudahkan anda menjaga jarak dengan penumpang yang lainnya.

 

 

Siapkan tempat khusus untuk berkas

 

Agar tidak lama dan mudah dalam proses pengecekan, semua berkas yang diperlukan sebaiknya disimpan ke dalam satu tempat khusus. Bisa dompet, tas kecil atau jaket.

 

 

Selalu cek kalender

 

Sebelum memesan tiket kereta, pastikan anda sudah cek kalender dengan seksama. Hal ini untuk mengurangi kemungkinan anda tidak mendapat tiket. Atau jika anda memiliki banyak waktu, anda bisa pilih tanggal tanggal yang kemungkinan sepi penumpang, sehingga anda terjaga dari kerumunan.

Posting Komentar untuk "Versi Penumpang, Begini Biar Nyaman Naik Kereta Saat Pandemi"